Kapan terakhir kali Anda berbelanja offline? Jawabannya pasti beragam dan hampir semua pasti menjawab jarang. Alasannya karena sebagian besar orang lebih suka berbelanja secara online.
Berbelanja secara online dianggap lebih efektif dan efisien. Efektif karena Anda bisa berbelanja atau mencari barang yang diperlukan kapan saja, bahkan saat Anda akan tidur di malam hari.
Belanja online dikatakan efisien dari segi waktu dan biaya. Dari segi waktu, Anda tidak perlu menghabiskan waktu di perjalanan menuju toko maupun berkeliling memilih-milih barang.
Efektif secara biaya karena Anda tidak perlu mengeluarkan biaya transport yang besar apalagi saat ada promo gratis ongkos kirim, Anda malah tidak perlu mengeluarkan biaya sepeserpun untuk transport.
Transisi dari belanja konvensional ke online sangat diuntungkan dari segi teknologi cloud computing. Setiap bisnis yang bertujuan mengembangkan platform e-commerce harus memperhatikan teknologi cloud computing yang dapat menghemat waktu dan sumber daya.
5 Manfaat Cloud Computing untuk Bisnis E-commerce
Agar Anda lebih mudah memahami, berikut akan dijelaskan 5 manfaat teknologi cloud computing untuk bisnis e-commerce.
1. Keamanan
Saat Anda berbisnis online, terdapat berbagai file dan data dari website yang disimpan di sebuah server berbasis cloud (virtual). File media data tersebut akan sangat terjamin keamanannya dengan teknologi cloud computing.
Resiko kehilangan data secara permanen dengan teknologi cloud computing sangat rendah. Oleh sebab itu, Anda tidak perlu khawatir data pelanggan hingga data produk di website Anda akan terjamin aman.
2. Skalabilitas
Teknologi cloud computing sangat memungkinkan bagi e-commerce untuk selalu memenuhi permintaan zaman yang terus berubah. Berdasarkan lalu lintas website, Anda akan sangat mudah untuk meningkatkan atau menurunkan layanan.
3. Stabilitas
Untuk menarik pelanggan, pelaku bisnis online sering melakukan promosi melalui website yang dimiliki. Promo pada event tertentu akan mengakibatkan trafik website naik.
Untuk mengatasi hal tersebut, cloud hosting berperan sebagai stabilisator trafik website yang sedang padat. Cloud hosting yang menggunakan beberapa server memungkinkan website Anda jauh dari downtime.
Antara cloud server satu dengan cloud server yang lain akan saling bekerjasama dengan baik. Jika server yang satu mengalami gangguan atau error, maka server lain akan membackupnya.
4. Kecepatan
Sebagai pelaku bisnis online, Anda harus mengetahui bahwa pelanggan akan cenderung berpindah ke website sejenis jika website Anda bekerja kurang optimal atau lambat.
Oleh sebab itu, Anda harus menggunakan hosting dari penyedia cloud hosting terbaik. Ardhosting merupakan penyedia ecommerce cloud hosting Indonesia terbaik dan handal, Anda bisa mempercayakan website Anda pada Ardhosting.
Dengan teknologi yang dimiliki, cloud hosting dari Ardhosting memberikan jaminan akses website 40x lebih cepat dibanding hosting tradisional.
5. Efisiensi Biaya
Untuk para pelaku usaha online yang baru merintis, teknologi cloud computing juga menawarkan penghematan di beberapa segi. Penghematan bisa dilakukan karena Anda hanya membayar yang dibutuhkan dari website dan digunakan dengan cloud hosting.
Bagi Anda yang sedang mencari web hosting dengan harga murah namun berkualitas, Ardhosting menawarkan berbagai paket mulai dari 20 ribu hingga 400 ribuan untuk paket ecommerce cloud hosting. Untuk paket lainnya, Anda bisa langsung cek sendiri ke website Ardhosting
Ardhosting dikenal sebagai penyedia web hosting murah dan handal di Indonesia. Anda tidak perlu khawatir, dengan harga murah Anda tetap bisa mendapatAkan web hosting yang handal.
Nah, demikian tadi penjelasan mengenai 5 manfaat teknologi cloud computing untuk bisnis e-commerce yang Anda miliki. Segera dapatkan paket promo menarik dan diskon selama bulan Juli hanya di Ardhosting.